Aparat Gabungan TNI-Polri Menemukan Lagi 6 Mayat Korban Pembantaian KKB di Pegunungan Papua

by -111 Views

Jumat, 27 Oktober 2023 – 20:46 WIB

Papua – Aparat Gabungan TNI, Polri kembali menemukan 6 jenazah warga pendulang emas di Yahukimo, Papua Pegunungan. Keenam jenazah tersebut merupakan korban dari pembunuhan kelompok kriminal Bersenjata (KKB) Yahukimo pada 16 Oktober 2023.

Baca Juga :

Cerita Purnawirawan TNI Asuh Anak Papua, Kini Jadi Prajurit Sangar Berpangkat Serda

Para korban ditemukan saat Satgas Damai Cartenz melakukan penyisiran, dan pencarian terhadap korban Pembantaian KKB di Kali I Distrik Seredala, Yahukimo pada, Jumat 27 Oktober 2023 dini hari.

Kapolres Yahukimo, AKBP Heru Hidayanto, menyatakan bahwa pencarian dilakukan setelah pihaknya mendengar laporan sejumlah pihak yang menyatakan keluarganya masih belum ditemukan.

Baca Juga :

Kemensos Kirim Bantuan ke Yahukimo Papua yang Dilanda Kelaparan dan Tanah Longsor

Aparat dibantu warga mengevakuasi jenazah pembantaian KKB di Yahukimo, Papua

Aparat dibantu warga mengevakuasi jenazah pembantaian KKB di Yahukimo, Papua

Photo :

  • Aman Hasibuan – HO Satgas Damai Cartenz

“Kami memperoleh informasi bahwa ada warga yang mencari keluarganya yang belum diketahui keberadaannya hingga saat ini. Sehingga pencarian dan penyisiran pun kami lakukan mulai kamis sore (26/10) dengan melibatkan 21 personel Gabungan TNI-Polri dari Satgas Ops Damai Cartenzy, Polres Yahukimo dan Kodim 1715 Yahukimo,” ujar Heru.

Baca Juga :

KSAD Agus Subiyanto: Konflik di Papua Tak Akan Selesai jika Hanya Pakai Senjata

Kegiatan pencarian jenasah korban KKB ini dipimpin langsung oleh Kapolres Yahukimo, AKBP Heru Hidayanto, dan Komandan Kodim 1715 Yahukimo Letkol inf Tommy Yudistyo.

“Pada hari Jumat pukul 04.45 WIT sampai pukul 08.59 WIT kami lakukan scanning dan pencarian. Kami berhasil menemukan 6 jenasah lagi di Kali I. Namun lokasinya memang agak jauh dari lokasi awal penemuan 7 orang jenazah bersama 22 korban selamat pertama yang sebelumnya telah dievakuasi,” kata Heru.

Aparat dibantu warga mengevakuasi jenazah pembantaian KKB di Yahukimo, Papua

Aparat dibantu warga mengevakuasi jenazah pembantaian KKB di Yahukimo, Papua

Photo :

  • Aman Hasibuan – Dok Satgas Damai Cartenz

Sementara itu, Kasatgas Humas Damai Cartenz, AKBP Dr. Bayu Suseno, mengonfirmasi bahwa saat ini keenam jenasah korban telah dievakuasi ke RSUD Dekai Yahukimo. “Betul, saat ini keenam jenasah telah dievakuasi ke RSUD Dekai Yahukimo untuk proses visum dan identifikasi terhadap para korban,”ujar Bayu.

Setelah proses identifikasi, baru kita bisa menyampaikan identitas dari keenam korban tersebut. Bayu juga menyampaikan bahwa pihaknya akan terus melakukan pencarian di sekitar TKP.

“Kami penyisiran dan pencarian di sekitar TKP, masih akan kita lanjutkan sampai kami yakin bahwa sudah tidak ada lagi korban di TKP,” ucap Bayu.

Halaman Selanjutnya

Source : Aman Hasibuan – Dok Satgas Damai Cartenz

Halaman Selanjutnya